Dekrit.id|Balige– Bupati Toba Ir.Poltak Sitorus,M.Sc menerima kunjungan tim Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar (UHKBPNP) di kantornya, Senin, 6 September 2021. Pertemuan itu membahas kemitraan antar kedua institusi.
Rektor UHKBPNP Prof.Dr.Sanggam Siahaan,M.Hum dalam paparannya menerangka bahwa UHKBPNP dan Pemkab Toba menyepakati kerjasama tentang Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian) khususnya peningkatan kualifikasi pendidikan ASN. “Bagi ASN pemkab Toba khususnya para guru yang belum strata satu (S1) akan belajar di UHKBPNP,” ujar Sanggam kepada sejumlah wartawan.
Kerjasama tersebut nantinya tidak hanya peningkatan kualifikasi pendidikan ASN semata, akan tetapi UHKBPNP juga akan merekomendasikan penyelesaian permasalahan berbasis data yang tengah dihadapi pemkab Toba maupun masyarakat.
Disrupsi era industri 4.0 menuju masyarakat 5.0 ditandai dengan kreasi, inovasi dan kolaborasi. Sekaitan dengan itu sambung Sanggam Siahaan, inovasi dan kolaborasi menjadi tuntutan sekaligus kebutuhan bersama antar kedua isntitusi untuk bersama-sama mewujudkan SDM yang unggul dan berdayasaing. “Sivitas Akademika UHKBPNP siap bersibergi mewujudkan Toba Unggul dan Bersinar,” terangnya.
Rektor Sanggam Siahaan dalam pertemuan tersebut ditemani Sekretaris Yayasan Universitas HKBP Nommensen Dr.Hilman Pardede, dan didampigi Dr.Muktar Panjaitan,M.Pd serta Biro Humas dan Kerjasama Rindu Erwin Marpaung.

Sementara itu Bupati Toba Poltak Sitorus menyambut baik usulan UHKBPNP. Poltak menyebut, pihaknya bersedia menandatangani MOU (memorandum of understanding) dengan UHKBPNP.
Bupati Poltak mengaku tengah menggalakkan konsep karakter Batak Naraja di wilayah kabupaten Toba. Batak Naraja itu ada empat yakni; Batak Namarugamo (Batak yang beragama), Batak Namaradat (Batak yang beradat), Batak Namaruhum (Batak yang taat hukum), dan Batak Namaparbinotoan (Batak yang miliki pengetahuan). Keempat karakter Batak Naraja tersebut menjadi landasan kita dalam membangun kabupaten Toba.
DPRD Toba Siap Bersinergi dengan UHKBPNP
Usai menemui Bupati Poltak Sitorus, rombongan UHKBPNP menyambangi kantor DPRD setempat. Di situ, mereka disambut langsung oleh Ketua DPRD Toba Effendi Napitupulu,SE. Setelah Rektor Sanggam Siahaan memaparkan bentuk kerjasama dalam peningkatan kapasitas anggota DPRD dan rekomendasi penyelesaian masalah berbasiskan data dan analisis, Effendi meresponnya dengan tangan terbuka.
DPRD sebagai unsur penyelenggara pemerintah daerah kata Effendi siap berkolaborasi dengan UHKBPNP. Kerjasama itu jika dimungkinkan dalam bentuk kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) dan kegiatan lainnya yang sifanya mempercepat tujuan pembangunan yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Kerja Pemerintah Daearah (RKPD) setiap tahunnya.
“Pada prinsipnya DPRD Toba siap bekerjasama dengan UHKBPNP. Inovasi dan kolaborasi menjadi kebutuhan kita sekaligus yang dinanti-nantikan masyarakat untuk mempercepat pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Effendi didampingi Sekwan Agus Sitorus.
Bupat Toba Poltak Sitorus dan Ketua DPRD Toba Effendi Napitupulu dalam pertemuan tersebut menyepakati akan menandatangani MOU dengan UHKBPNP dalam waktu dekat. (dkt|Sanjay|Bro)

Discussion about this post